MUKOMUKO,Mediacenter – Pemerintah Kabupaten Mukomuko melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (diskominfo) menggelar sosialisasi internet sehat kepada siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) sederajat yang di selenggarakan di SMPN 6 Mukomuko,Kamis Kamis (19/9/2024). Sosialisasi ini dibuka oleh Bupati Mukomuko yang di wakili oleh Asisten III,Drs.H.Bustari Maler,M.Hum yang di dampingi oleh Kepala Dinas Kominfo Mukomuko,Agus Harvinda,S.T.,M.Si.
Turut hadir sebagai narasumber pada kegiatan tersebut dari Kejaksaan Negri Mukomuko dan dari Dinas Komunikasi dan Informatika Kota bengkulu beserta jajaran nya,dan di hadiri juga oleh guru dari smp yang menjadi peserta dalam sosialisasi ini.
Disampaikan Kepala dinas kominfo, Agus Harvinda S.T.,M.Si., bahwa Sosialisasi ini ditujukan untuk menambah wawasan bagi pelajar dalam menggunakan Ruang Digital.
“saya berharap seluruh peserta dapat memanfaatkan Forum ini sebaik mungkin dengan mengajukan pertanyaan kepada narasumber untuk menggali informasi dalam rangka mendapatkan Ilmu dan keselamatan beraktifitas dalam ruang digital,” ujarnya
Sosialisasi Internet Sehat yang bertemakan Menciptakan Generasi yang Cerdas dan Bijak dalam Ruang Digital ini bertujuan untuk membimbing generasi muda zaman sekarang agar tidak menyalahgunakan dan lebih bijak dalam menggunakan internet dalam Ruang Digital Mana pun.
Asisten III, Drs.H.Bustari Maler,M.Hum mengajak peserta memanfaatkan kesempatan ini dengan menyerap sebanyak mungkin pengetahuan demi kemaslahatan bersama,kegiatan seperti ini merupakan upaya Pemerintah Daerah dalam melindungi Masyarakat terutama generasi muda Kabupaten Mukomuko dari dampak negatif Ruang Digital.
“Dengan di adakan nya sosialisasi ini kita semua berharap generasi muda sekarang dapat menggunakan internet dengan sebaik mungkin karena kemajuan digital zaman sekarang sudah perkembang pesat dan jejak di gital sangat mudah untuk di deteksi,maka bijak lah menggunakan internet,”pungkasnya (Dnd/MC Kominfo).
Komentar di postingan ini.